4 ‘Cuitan Jerinx SID’ Kepada Presiden Jokowi secara Blak-Blakan. No 2 Ngena Banget!


Drummer Superman Is Dead Jerinx makin naik daun saja, namanya hampir selalu disebut setiap harinya, namun sayang, media bukan mengabarkan tentang prestasinya, tapi tentang hobi barunya, artis kelahiran Badung – Bali ini mulai sering mengomentari apapun masalah di negeri ini, ada yang menganggap beliau kritis, tapi ada juga yang menilai sikapnya tersebut cuma mencari panggung saja.

Sederet artis sudah pernah di kritiknya, berawal dari Via Vallen, kritikannya berlanjut kepada banyak selebriti, sebut saja Anang, Krisdayanti, Habib Bahar, sampai dengan menteri Susi Pudjiastuti, bukan Cuma itu, Jerinx bahkan tidak ragu untuk memberi kritikan kepada presiden Jokowi, mungkin saja sikapnya tersebut normal, karena sebagai warga negara merasa perlu untuk menegur pemimpinnya yang dinilai salah mengambil tindakan.

Berikut beberapa cuitan Jerinx SID yang ditujukan untuk presiden Joko Widodo.

1.Kritikan Tentang Reklamasi Teluk Benoa


"Tahun 2015 saya ketemu & bicara langsung dengan Presiden @jokowi tentang Bali Tolak Reklamasi Teluk Benoa. Beliau cuma mangut-mangut, minta semua data dikirim ke asistennya. Dan sampai sekarang hasilnya nol besar. Jujur, perihal teluk Benoa saya tak bisa berharap lagi thd JKW, terlebih setelah tahu kedekatan @megawati.soekarnoputri dan mentri @susipudjiastuti115 dengan TW.

Tentu beberapa kebijakan JKW ada yg bagus, tapi jangan terlalu jumawa, presiden seperti Soeharto pun mewarisi beberapa kebijakan yg pro rakyat. Namun membebaskan Abu Bakar Baasyir menjelang pemilu adalah hal yg tak bisa saya terima. Demi kemanusiaan? Lalu ratusan nyawa yg hilang di pekarangan rumah saya itu demi apa?," tulis Jerinx, Minggu (20/1/2019).


"Saya sudah lapor langsung ke bapak di Istana Negara, 15 April 2015. Selama 30 menit kita semeja, bapak bilang akan menindaklanjuti, sampai sekarang masih nol besar," kata Jerinx dalam balasannya kepada Jokowi.

"Bapak menang di Bali 74 persen karena mayoritas percaya bapak bisa batalkan reklamasi Teluk Benoa," lanjutnya.

2.Dianggap Mendukung Terorisme

"Pak @jokowi jika Anda terus menerus tunduk dan 'bermain cantik' terhadap pelaku DAN pendukung terorisme, dengan segala hormat baiknya Anda mengundurkan diri saja, pak. Saya malu jadi WNI. Bangsa ini serasa tak punya nyali.," tulis Jerinx. (13/5).

Jerinx 'SID' Kritik Presiden Joko Widodo di Twitter

3.Minta Agar menteri Susi di pecat


"Benar. Dan jika @erickthohir dkk paham fakta tsb, harusnya ia tekan @jokowi utk buat kebijakan progresif. STOP main aman. Bebaskan Meiliana, Budi Pego, pecat @susipudjiastuti, batalin reklamasi T. Benoa, dll. Jgn cuma bisa bangun jalan tol tapi jalan pikiran rakyat diacak-acak," kata Jerinx.

4.Salut dengan pembatalan remisi + Kembali menanyakan tentang reklamasi benoa


"Mantap bro. Trus batalin reklamasi Teluk Benoa nya kapan @jokowi? Pilpres lalu bro menang telak di Bali karena warga Bali pikir akan dibatalin lho. Ayolah, batalin aja mumpung masih muda," kata Jerinx, Sabtu (9/2/2019).


Gimana menurut kamu rekan rekan Maz Fabio, kritikan Jerinx SID yang dialamatkan kepada Presiden apakah masih terbilang wajar apa sudah masuk ke kata kata tidak sopan, tulisin komentar kamu ya

Sumber


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel