5 Kegelisahan yang Cuma Bisa Dirasakan Cewek Berponi, Setuju?


Ada sebagian perempuan di dunia ini yang memilih enggan untuk memakai poni, namun tak sedikit juga perempuan yang sangat menyukai dan cocok dengan gaya rambut berponi satu ini. Meski gaya rambut berponi sudah mulai terlihat jarang, namun tak sedikit kok perempuan yang masih mempertahankan gaya rambut berponi di zaman sekarang ini.

1. Takut poni jadi berantakan saat diterpa angin

Semua perempaun yang berponi cenderung takut dengan angin, kenapa? Karena mereka takut nih kalau angin yang berhembus akan menghancurkan kesempurnaan poni mereka. Benar kan, girls?

2. Takut poni jadi basah dan lepek saat terkena hujan atau keringat

Sama dengan angin, cewek pun akan takut jika poninya jadi basah dan lepek saat terkena hujan. Sebenarnya bukan hanya hujan saja, namun keringat juga bisa menyebabkan poni mereka jadi terlihat lepek, basah, dan tentunya jadi tidak enak dilihat lho. Haduh, kalau begini harus siap-siap bawa tisu kemana-mana nih!


3. Takut jadi kependekan atau tidak rata saat sedang memotong poni

Hal yang paling menakutkan bagi cewek berponi adalah saat mereka hendak akan memotong poni. Mereka akan merasa was-was dan takut jika mereka akan memotong poninya terlalu pendek ataupun tidak rata. Kalau sudah begini, mereka akan berusaha sangat serius dan sangat ekstra hati-hati lho.

4. Poni sering masuk-masuk ke mata saat sudah mulai panjang

Hal yang paling mengganggu saat poni sudah mulai tumbuh panjang adalah mereka akan sedikit mengganggu penglihatan dan bahkan akan masuk-masuk ke  area mata. Kalau sudah begini, mereka para perempuan akan berusaha untuk menyibakkan poni ke belakang atau bahkan memotongnya sedikit lebih pendek agar tidak mengganggu lagi.

5. Sering melihat cermin untuk memantau apakah poni masih terlihat sempurna atau tidak

Cermin menjadi salah satu barang yang tidak akan pernah ketinggalan bagi setiap perempuan, termasuk perempuan berponi. Demi agar poninya selalu bisa terlihat sempurna, mereka para perempuan akan berusaha setiap beberapa waktu untuk meluangkan waktunya untuk melihat cermin dan memantau keadaan poninya. Wah, ada-ada saja ya.

Nah itu dia beberapa kegelisahan yang hanya bisa dirasakan cewek berponi, benar begitu tidak girls?

sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel